Honda Mobilio RS Review
Mobil Honda Mobilio RS resmi diluncurkan di Indonesia di awal tahun 2014 dengan desain eksterior, interior dan fitur yang lebih lengkap dan canggih dibandingkan varian Mobilio Prestige yang telah diluncurkan terlebih dahulu oleh PT Honda Prospect Motor (HPM).
Honda Mobilio RS Aerodynamic Body Kit |
Honda Mobilio RS memberi kesan sporty dari sisi eksterior karena hadir dengan body kit aerodinamika. Honda Mobilio RS dilengkapi dengan bumper depan dan bumper belakang yang sporty, dilengkapi dengan aero body kit, spoiler, lampu depan LED dengan light guide (pertama di segmen mobil LOW MPV) yang memberikan penerangan lebih jelas pada saat mengemudi, twin slat chrome grille, chrome exhaust finisher dan velg 15 inch alloy yang di desain khusus.
Dari sisi interior, Honda Mobilio RS selaku varian tertinggi tampil dalam nuansa hitam dengan aksen perak di sisi AC vent dan gagang pintu bagian dalam. Gear knob juga mendapat nuansa chrome. Fitur tambahan di Honda Mobilio RS juga termasuk layar 6.1 inch di bagian kabin lengkap dengan kamera parkir mundur, auto central lock yang sensitive dengan kecepatan mobil dan audio control di kemudi yang mampu memberikan kemudahan dalam mengakses perangkat audio yang ingin didengarkan. Point kenyamanan juga bertambah pada mobil Honda Mobilio RS dengan hadirnya twetter pada sisi kiri dan kanan dashboard yang membuat suara dari Audio System lebih memanjakan para penumpangnya. Mobil Honda Mobilio RS juga dilengkapi dengan fitur ECO indikator sehingga mendeteksi informasi cara mengemudi yang baik sehingga kondisi irit bahan bakar dapat dicapai
Perasaan nyaman dan lega hadir saat didalam kabin Honda Mobilio RS karena jarak pandang luas, dengan karakter setir yang mengerti pengemudi. Kenyamanan dan ruang kabin yang lega bisa dirasakan tidak hanya oleh pengemudi tetapi juga penumpang di kursi belakang.
Mobil Honda Mobilio RS merupakan mobil pilihan pertama apabila anda mencari mobil keluarga. Dengan torsi yang dihasilkan mesinnya lebih besar apabila dibandingkan dengan mobil kelas LOW MPV lainnya, mobil yang ditenagai oleh mesin i-VTEC 1500cc 16 katup 4 silinder, terasa memiliki tenaga yang besar saat mendaki daerah pegunungan. Selain itu Mobil Honda Mobilio RS dengan transmisi CVT yang bisa memberikan karakter mesin yang responsive dan kelincahan untuk membelah kepadatan lalu lintas perkotaan. Mesin 1.5L i-VTEC bertransmisi CVT bertenaga dan mampu memberikan akselerasi yang diinginkan oleh pengemudi dan sistem pengereman ABS dan EBD berikan kepercayaan diri dalam berkendaraan
Handling mobil Honda Mobilio RS lebih meyakinkan dalam menempuh jalanan aspal yang kurang mulus atau berlubang karena suspensi terasa lembut dan halus untuk dirasakan penumpang di dalam kabin sehingga sangat cocok untuk anda yang sering bepergian dengan bayi, anak, lansia dan orang yang gampang mabuk darat. Manuver juga ringan karena dilengkapi Electric Power Steering yang mampu meringankan saat manuver kendaraan
Mobil Honda Mobilio RS hadir dalam 7 pilihan warna yaitu Carnelian Red Pearl, Crystal Black Pearl, Alabaster Silver Metallic, Modern Steel Metallic, White Orchid Pearl, Brilliant Gold Metallic dan Bronze Metallic Ionized.
Informasi harga mobil Honda Mobilio RS dapat dilihat di artikel Harga Honda Mobilio RS
Informasi kredit mobil Honda Mobilio dapat dilihat di artikel kredit mobil honda mobilio
Spesifikasi Lengkap mobil Honda Mobilio RS
Spesifikasi Mesin Mobil Honda Mobilio RS
Mobil Honda Mobilio RS hadir dalam 2 pilihan transmisi yaitu Honda Mobilio RS M/T dan Honda Mobilio RS CVT. Mesin mobil Honda Mobilio RS sama dengan Mobilio versi dibawahnya yaitu 1.5L SOHC 4 Silinder segaris, 16 katup i-VTEC + DBWSpesifikasi Mesin, Transmisi, Sistem Kemudi, Suspensi, Rem dan Ban Honda Mobilio RS |
Spesifikasi Eksterior dan Interior Mobil Honda Mobilio RS
Mobil Honda Mobilio RS memiliki berbagai keunggulan dari sisi eksterior dan interior apabila dibandingkan dengan mobil Honda Mobilio tipe lainnyaSpesifikasi eksterior dan interior Mobil Honda Mobilio RS |